Loading...
SMP KATOLIK SANTA MARIA 1 MALANG
Jl. Puteran No.1A Kasin, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65117

Share WA
Pelayanan Koor Di Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Kayutangan
Editor:      Selasa, 26 September 2023
Image

#wartaStamsa

PPDB adalah singkatan dari Penerimaan Peserta Didik Baru, yakni pendaftaran sekolah mulai dari tingkat PAUD, TK, SD, SMP, hingga SMA/SMK. PPDB adalah agenda sekolah yang diadakan setiap tahun ajaran baru. Dari penjelasan singkat tersebut dapat dipahami bahwa PPDB adalah suatu sistem pendaftaran bagi calon peserta didik baru yang baru lulus sekolah di tingkat sebelumnya untuk dapat menempuh pendidikan di suatu lembaga pendidikan di tingkat selanjutnya.

 

Salah satu kegiatan PPDB di SMPK Santa Maria 1 Malang adalah Pelayanan Koor di beberapa gereja Katolik di Kota Malang. Untuk pelayanan koor yang pertama ada di Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Kayutangan pada Minggu, 20 September 2023. Pelayanan koor dilakukan dengan baik oleh siswa siswi SMPK Santa Maria 1 bersama dengan beberapa bapak ibu guru. Dalam ibadah ini dipimpin oleh Rm. Yohanes Sirilus Bhaha, O.Carm, Pemazmur oleh Ailsa Anindya Eka Putri Setiawan, Lektor oleh Michelle Austin dan Lordestian Michael Lesmana.

 

#salamStamsa

Copyright (C) 2026 SMP KATOLIK SANTA MARIA 1 MALANG


Login Siswa
Login Alumni